SEMUA PASLON SELESAI CEK KESEHATAN KPU Pesisir Barat Tunggu Hasil

Ilustrasi Pilkada 2024----

PESISIR TENGAH – Seluruh bakal pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) pada Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, telah selesai mengikuti pemeriksaan kesehatan sebagai salah satu syarat bakal calon di Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM), Bandar Lampung yang dimulai pada 28 Agustus 2024 hingga 2 September 2024 kemarin.

Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pesbar, Divisi Teknis dan Penyelenggaraan, Ramzi,mengatakan, seluruh bakal pasangan calon Kepala Daerah di Kabupaten Pesbar yakni N.Lingga Kusuma-Erlina, dan Septi Heri Agusnaeni-Ade Abdul Rochim, serta Dedi Irawan-Irawan Topani telah selesai mengikuti tahapan pemeriksaan kesehatan di RSUDAM, Bandarlampung.

“ Sesuai aturan yang ada hasil pemeriksaan kesehatan itu akan disampaikan satu hari setelah selesai jadwal tahapan pemeriksaan kesehatan semua bakal paslon,” katanya.

Karena itu, hasil dari pemeriksaan kesehatan terhadap semua bakal paslon hingga kini belum ada pemberitahuan dari tim kesehatan RSUDAM. Diperkirakan, tim kesehatan RSUDAM masih melaksanakan rapat pleno untuk menyimpulkan hasil pemerikisaan kesehatan semua bakal paslon. Sehingga, dimungkinkan Rabu 4 September 2024 hasil pememriksaan kesehatan itu baru disampaikan ke KPU Pesbar.

“Kemungkinan besok (hari ini-red) baru akan dikeluarkan hasilnya oleh pihak RSUDAM. Yang jelas mengenai pemeriksaan kesehatan itu merupakan salah satu syarat calon yang harus dilaksanakan,” jelasnya.

Sementara itu, untuk tahapan lainnya kini KPU Pesbar masih melakukan penelitian berkas administrasi semua paslon. Sehingga, jika pun terdapat kekurangan akan disampaikan pemberitahuan ke masing-masing Parpol pengusung paslon pada 5-6 September 2024, untuk melakukan berbaikan, jika masih terdapat berkas yang harus diperbaiki. Sesuai dengan jadwal bahwa untuk penelitian berkas perbaikan pada 6-14 September 2024.

“ Sementara masa perbaikan pada 6-8 September 2024. Selain itu, masa pengumuman pemberitahuan hasil penelitian syarat administrasi calon pada 13-14 dan masukan serta tanggapan masyarakat di jadwalkan 15-18 September 2024,” katanya.

Ditambahkannya, KPU Pesbar berharap masyarakat dan semua pihak terkait lainnya dapat pro aktif menyampaikan tanggapan dan masukan masyarakat mengenai persyaratan semua paslon yang akan di umumkan. Bisa melalui helpdesk KPU Pesbar, maupun melalui E-mail. Masyarakat  tidak perlu khawatir, karena identitas masyarakat yang menyampaikan tanggapan atau aduan terhadap syarat paslon itu akan disembunyikan.

“kerahasian masyarakat yang menyampaikan tanggapan dan masukan mengenai seluruh paslon itu akan kita rahasiakan. Sementara itu, untuk tahapan jadwal penetapan pasangan calon itu dijadualkan 22 September 2024 dan pengundian nomor urut pada 23 September 2024,” pungkasnya. (yayan/*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan