Polres Pesisir Barat Terima Tambahan 107 Bintara Remaja

Polres Pesisir Barat dapat tambahan 107 Bintara Remaja baru-foto Humas Polres Pesisir Barat--

 

Bacakoran.radarlambar.co — Polres Pesisir Barat (Pesbar), kembali mendapat tambahan 107 personel bintara remaja baru, yang sebelumnya bertugas di  Dit Samapta Polda Lampung. Seluruh bintara remaja baru itu tiba di Mapolres setempoat, Minggu 8 September 2024 kemarin petang.

Kapolres Pesbar, AKBP Alsyahendra, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas, Ipda Kasiyono, S.E., M.H., mengatakan, Polres setempat sangat antusias menyambut kedatangan 107 bintara remaja baru ke Polres Pesbar itu. Karena dengan bergabungnya bintara remaja baru itu salah satunya untuk memperkuat jajaran Kepolisian di wilayah hukum Polres Pesbar.

“Ke-107 bintara remaja baru itu terdiri dari 102 Polisi Laki-Laki (Polki) dan Lima polisi wanita (Polwan). Semua bintara remaja baru itu awalnya  bertugas di Polda Lampung,” katanya.

Dijelaskannya, Polres Pesbar menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh bintara remaja baru di Kabupaten Pesbar, dalam hal ini Polres Pesbar. Pihaknya berharap semua bintara remaja baru itu bisa cepat beradaptasi dengan lingkungan kerjanya yang baru, serta dapat langsung berkontribusi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Pesbar. Mengingat, itu semua merupakan tugas dari Kepolisian, termasuk bintara remaja baru yang telah bergabung di Polres Pesbar.

“ Kedatangan bintara baru di Polres Pesbar ini merupakan tambahan kekuatan yang sangat dibutuhkan untuk meningkatkan kinerja Kepolisian, mengingat saat ini kondisi personel masih sangat kekurangan,” jelasnya.

Terutama, meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan, perlindungan, dan pengayoman kepada masyarakat. Pihaknya berharap kedatangan bintara remaja baru itu dapat membawa semangat baru serta memperkuat sinergi antara Kepolisian dan masyarakat setempat. Penugasan bintara remaja baru di Polres Pesbar itu menandai komitmen Polri untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan keamanan di daerah.

“Hal ini sejalan dengan tantangan tugas yang semakin dinamis. Terlebih di Kabupaten Pesbar ini akan menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, sehingga penambahan personel sangat dibutuhkan,” pungkasnya.(*)

Tag
Share