PESISIR TENGAH – Satuan Pelayanan Bandara Muhammad Taufiq Kiemas, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), melaksanakan upacara memperingati hari perhubungan nasional tahun 2017, bertempat di halaman Bandara Muhammad Taufiq Kiemas, Selasa 17 September 2024.
Kasatpel Bandara Muhammad Taufiq Kiemas, Muhammad Subandi, mengatakan dalam peringatan hari perhubungan nasional 2024, Kementerian Perhubungan mengambil tema “Transportasi Maju, Nusantara Baru”.
“ Upacara ini di ikuti oleh seluruh petugas di Bandara Muhammad Taufiq Kiemas, mulai dari pegawai, dharmawanita persatuan, dan satuan pelayanan,” kata dia.
Dijelaskannya, melalui kegiatan yang dilaksanakan hari ini dan tema yang diambil oleh Kemenhub, mencerminkan semangat kolaborasi dan sinergi dalam mewujudkan sistem transportasi yang lebih maju.
“ Majunya transportasi, tentu akan berdampak pada kehidupan negara yang kedepannya juga diharapkan bisa lebih baik dari kondisi yang ada sekarang ini,” jelasnya.
Dikatakannya, peringatan hari perhubungan nasional rutin dilaksanakan setiap tahun yang jatuh pada tanggal 17 September, melalui momen itu diharapkan bisa meningkatkan pelayanan perhubungan ke masyarakat.
“ Sebagai satu-satunya sarana transportasi udara yang ada di Kabupaten Pesbar, kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan maksimal, terutama setiap jadwal penerbangan di Bandara Muhammad Taufiq Kiemas,” terangnya
Selain itu, dirinya juga mengajak seluruh pegawai di Bandara Muhammad Taufiq Kiemas agar tetap memberikan pelayanan maksimal ke masyarakat. Dengan pelayanan yang baik tentu nakan menjadi kesan tersendiri bagi masyarakat.
“ Pelayanan yang baik ke masyarakat akan menjadi tolak ukur dan nilai lebih bagi masyarakat, apalagi pelayanan penerbangan perintis tidak hanya untuk masyarakat lokal saja, tapi juga untuk wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Pesisir Barat,” pungkasnya. (yogi/*)