Radarlambar.bacakoran.co - Selain susu yang dikenal sebagai pangan tinggi kalsium ada banyak makanan tinggi kalsium lainnya yang bisa membantu menjaga kesehatan tulang.
Makanan tinggi kalsium selain susu, bisa mengonsumsi makanan tinggi kalsium berikut ini :
1. Biji chia
Dalam 2 sendok makan biji chia mengandung 179 miligram kalsium, juga mengandung boron yang meningkatkan kesehatan tulang dan otot dengan membantu tubuh memetabolisme kalsium, fosfor, dan magnesium.
2. Susu kedelai.
Segelas susu kedelai mengandung kalsium hampir sama banyaknya dengan susu sapi, juga mengandung vitamin D yang sama-sama mendukung kekuatan tulang.
3. Kacang almond.
Sebanyak 120 gram kacang almond utuh mengandung 385 mg kalsium atau lebih dari sepertiga kebutuhan kalsium harian.
Namun, yang perlu diperhatikan dalam jumlah yang sama, almond juga mengandung 838 kalori dan hampir 72 g lemak.
4. Biji bunga matahari