Radarlambar.bacakoran.co- Setelah kejutan Pindad Maung yang digunakan pada acara pelantikan dan beberapa momen kenegaraan, Presiden Prabowo kini memberi instruksi agar para pejabat setingkat Menteri dan Eselon I mulai menggunakan kendaraan yang sama.
Wakil Menteri Keuangan, Anggito Abimanyu, mengungkapkan hal ini dalam sambutannya di acara puncak Dies Natalis ke-15 Sekolah Vokasi UGM pada 28 Oktober 2024.
Anggito, yang juga akan menggunakan Pindad Maung, mengatakan, "Minggu depan saya akan pakai mobil Pindad Maung karena Pak Prabowo sudah menetapkan tidak ada lagi mobil impor untuk Eselon 1 dan Menteri," ujarnya.
Menanggapi hal ini, Direktur Utama PT Pindad, Abraham Mose, menyampaikan apresiasi terhadap arahan Presiden Prabowo yang menunjukkan komitmen kuat dalam mendukung produk dalam negeri.
"Arahan ini menunjukkan keberpihakan nyata Presiden Prabowo pada industri dalam negeri dengan memberi kesempatan kepada kami di PT Pindad," ujar Abraham dalam pernyataan resmi pada Senin (28/10/2024).
Terkait rencana pengadaan Pindad Maung untuk pemerintah dan instansi lebih luas, PT Pindad menyatakan kesiapan jika ada arahan lebih lanjut dari Presiden Prabowo untuk menjadikan kendaraan produksi dalam negeri sebagai kendaraan dinas bagi Menteri, Wakil Menteri, Eselon I, Gubernur, Wali Kota, serta TNI dan Polri.
Belakangan ini, kendaraan Pindad Maung menarik perhatian publik. Sebelum pelantikan Prabowo sebagai Presiden ke-8 RI, kendaraan ini digunakan sebagai mobilitas Paus Fransiskus saat berkunjung ke Indonesia pada awal September.
Kendaraan Pindad Maung MV3, yang dijadikan Pope Mobile, diberi warna putih dengan ornamen Vatikan dan plat SCV1, melambangkan dukungan Pindad pada kegiatan kenegaraan. Di kesempatan lain, Pindad Maung juga menjadi kendaraan utama dalam membawa duplikat bendera pusaka dan naskah proklamasi pada prosesi kirab dari Monumen Nasional (Monas) di Jakarta menuju Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur pada bulan Agustus.
Terbaru, Pindad Maung MV3 Garuda Limousine telah resmi digunakan sebagai kendaraan dinas kepresidenan Prabowo-Gibran untuk masa jabatan 2024-2029. Kendaraan ini memulai debutnya pada acara serah terima jabatan antara Jokowi dan Prabowo di Istana Negara pekan lalu. Sebagai bentuk dukungan, Prabowo bahkan menggunakan Pindad Maung untuk mengantar mantan Presiden Jokowi kembali ke Solo melalui Lanud Halim Perdanakusuma.(*)