Radarlambar.Bacakoran.co - Presiden Prabowo Subianto tengah menjalani rangkaian kunjungan kerja ke luar negeri sejak awal November 2024. Meski sibuk menghadiri berbagai agenda internasional, ia mengungkapkan kerinduannya untuk segera kembali ke tanah air.
Prabowo memulai lawatan pada 8 November 2024 dengan mengunjungi China sebagai tujuan pertama. Di sana, ia bertemu dengan Presiden Xi Jinping untuk membahas hubungan bilateral dan kerja sama ekonomi. Setelah itu, ia melanjutkan perjalanan ke Washington D.C., Amerika Serikat, dan melakukan pertemuan dengan Presiden Joe Biden serta sejumlah tokoh penting lainnya.
Untuk di ketahui setelah melakukan kunjungan ke Amerika Serikat, Prabowo bertolak ke Peru untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia-Pacific Economic Cooperation (APEC). Agenda internasionalnya berlanjut ke Brasil, di mana ia turut serta dalam pertemuan G20 yang membahas isu-isu global, termasuk ekonomi dan perubahan iklim.
Dalam konferensi pers di Brasil, Minggu 17 November 2024 lalu, Prabowo menegaskan fokus utamanya adalah memperbaiki perekonomian Indonesia, terutama di tahun pertama masa kepemimpinannya. Bahkan, di bulan-bulan pertama, tahun-tahun pertama, dirinya mengaku harus fokus untuk memperbaiki ekonomi domestik. Hal itu disampaikannya dalam pernyataan yang diunggah di YouTube Sekretariat Presiden, Senin 18 November 2024.
Prabowo juga menjelaskan bahwa kehadirannya dalam forum-forum internasional seperti G20 dan APEC adalah langkah strategis untuk menarik investasi dan memperluas kerja sama ekonomi global. Sebab G20 dan APEC waktunya berdekatan dan lokasinya jauh dan dimanfaatkannya sekaligus berkunjung ke beberapa negara seperti Tiongkok dan Amerika.
Setelah Brasil, agenda Prabowo masih padat. Ia dijadwalkan mengunjungi Inggris untuk membahas peluang investasi, kemudian melanjutkan perjalanan ke beberapa negara di Timur Tengah.
Tapi, di tengah kesibukannya, Prabowo tak menutupi keinginannya untuk segera pulang ke Indonesia. Dirinya mengaku ingin segera pulang, tapi masih melihat apakah jadwal memungkinkan untuk itu.
Kunjungan kerja ini menegaskan komitmen Prabowo untuk menjadikan Indonesia sebagai pemain kunci dalam ekonomi global sekaligus mengutamakan diplomasi demi kemajuan tanah air.(*)