BANDAR NEGERI SUOH - Para petani padi di Kecamatan Suoh dan Bandar Negeri Suoh (BNS), Kabupaten Lampung Barat, memasuki panen padi perdana mereka pada tahun 2025. Ini menjadi tonggak penting bagi kehidupan pertanian di kedua kecamatan tersebut.
Salah satu petani di Bandar Negeri Suoh, Redi, mengungkapkan rasa syukurnya atas keberhasilan panen kali ini. "Tahun ini, kami akhirnya dapat merasakan panen padi bertepatan bulan suci ramadhan dan mendekati lebaran hari raya idul fitri dan alhamdulillah, hasilnya sangat memuaskan," ujar Redi.
Panen ini tidak hanya memberi kebahagiaan bagi Redi dan petani lainnya, tetapi juga memberikan harapan baru bagi perekonomian masyarakat setempat. "Dengan adanya panen padi ini, kami dapat memenuhi sebagian kebutuhan sehari-hari. Sebagian gabah kami jual untuk memperoleh penghasilan, sementara sisanya akan kami simpan untuk kebutuhan konsumsi keluarga," kata dia.
Bagi petani di Suoh dan BNS, panen padi kali ini merupakan sumber kehidupan yang sangat berharga. Selain sebagai pasokan pangan, hasil panen juga memberikan tambahan pendapatan yang diperlukan untuk mendukung ekonomi keluarga. Keberhasilan ini juga menjadi bukti bahwa sektor pertanian di wilayah tersebut mulai berkembang, dengan dukungan dan kerja keras dari para petani yang tidak kenal lelah.
Masyarakat berharap, dengan adanya keberhasilan panen ini, akan lebih banyak petani yang terdorong untuk menanam padi, serta meningkatkan produksi pertanian di daerah tersebut.
Tidak hanya itu, potensi pertanian padi di Kecamatan Suoh dan Bandar Negeri Suoh diharapkan dapat menjadi sektor unggulan yang memberi manfaat besar bagi pembangunan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat setempat.
Kendati demikian, para petani juga berharap adanya dukungan dari pemerintah dalam hal penyediaan sarana dan prasarana pertanian, seperti alat-alat pertanian yang lebih modern dan fasilitas irigasi yang memadai.
Dengan demikian, panen padi yang berhasil di tahun 2025 ini dapat menjadi langkah awal menuju masa depan pertanian yang lebih maju dan berkelanjutan di kedua kecamatan tersebut. *