Terus Dorong Peningkatan Kualitas Belajar Mengajar di Madrasah

Kamis 25 Apr 2024 - 04:16 WIB
Reporter : Edi
Editor : lusiana

BALIKBUKIT - Seksi Pendidikan Madrasah di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Barat terus melakukan monitoring dalam rangka mendorong peningkatan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) pasca efektifnya KBM pada semester ganjil

Kasi Penmad Mukip Zaman mengungkapkan komitmennya untuk mendengarkan dan mengakomodir setiap masukan dari pihak madrasah. Ia menyatakan bahwa Kementerian Agama selalu berupaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah baik negeri maupun swasta.

“Kami sangat menghargai kontribusi dan masukan dari pihak madrasah. Setiap masukan yang diberikan akan kami akomodir dengan serius, karena kami percaya bahwa partisipasi aktif dari Kepala Madrasah dan dewan guru adalah kunci dalam meningkatkan mutu pendidikan di Madrasah,” ucapnya.

Lanjutnya, ia memastikan bahwa pihaknya akan terus berupaya untuk memanau keterlaksanaan program-program pendidikan yang bermanfaat bagi siswa dan meningkatkan mutu pendidikan agama islam secara keseluruhan.

“Kami berkomitmen untuk berupaya memberikan dukungan yang dibutuhkan agar pendidikan agama islam dapat berjalan dengan baik. Kami akan terus melakukan kerjasama dengan pihak terkait lainnya, guna mengembangkan program-program pendidikan yang relevan dengan kebutuhan siswa,” kata dia.

Dalam rangka mencapai tujuan tersebut, Mukip mengatakan bahwa menjaga mutu pendidikan bukanlah tanggungjawab individu, melainkan merupakan tanggung jawab bersama. 

“Kami mendorong semua pihak, termasuk Kepala Madrasah, dewan guru dan tenaga kependidikan lainnya untuk berperan aktif dalam mewujudkan pendidikan yang berkualitas,” tandasnya. *

Kategori :