Dapat Tambahan Dana Desa, Fokus Bangun Jalan Usaha Tani-Sumur Bor
sabtu--
KRUI SELATAN – Pemerintah Pekon Way Suluh Kecamatan Krui Selatan, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) akan membangun infrastruktur rabat beton jalan dan sumur bor, guna mendukung program ketahanan pangan di Pekon setempat yang bersumber melalui anggaran Dana Desa (DD) tambahan tahun 2023 dari Pemerintah Pusat dalam rangka menangani dampak musim kemarau (El Nino).
Peratin Way Suluh, Alkhodri, mengatakan, Pekon Way Suluh di Kecamatan Krui Selatan itu merupakan salah satu Pekon dari 25 Pekon di Kabupaten Pesbar ini yang mendapat tambahan anggaran dana desa tahun 2023 dari Pemerintah Pusat, dengan besaran sekitar Rp139 juta lebih, salah satunya untuk mendukung ketahanan pangan, maupun kegiatan lainnya.
“Sedangkan, untuk di Pekon Way Suluh ini rencananya akan melaksanakan kegiatan pembangunan infrastruktur melalui tambahan dana desa tersebut,” katanya.
Dijelaskannya, pembangunan infrastruktur yang telah direncanakan dan dibahas dalam musyawarah Anggaran Pembangunan dan Belanja Pekon (APBPek) tahun 2023 yang telah dibahas dan juga sudah diajukan ke Pemkab Pesbar melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pekon (DPMP) itu untuk pembangunan rabat beton jalan usaha tani sepanjang 150 meter di Pemangku Sukamandi.
“Selain pembangunan rabat beton jalan usaha tani, melalui tambahan anggaran dana desa itu juga akan membuat empat unit sumur bor dlaam mendukung kebutuhan air untuk lahan persawahan warga,” jelasnya.
Masih kata dia, untuk rencananya pembangunan sumur bor itu juga berikut mesion pompa air. Mudah-mudahan rencana pembangunan rabat beton dan juga sumur bor melalui tambahan anggaran dana desa tahun 2023 itu benar-benar bermanfaat bagi masyarkat, serta dapat mendukung hasil pertanian di Pekon Way Suluh ini, terutama saat kondisi musim kemarau seperti yang terjadi sebelumnya. Pihaknya juga berharap dalam waktu dekat ini, anggaran dana desa tambahan dari Pemerintah Pusat itu bisa segera disalurkan, sehingga nanti bisa langsung kita tindaklanjuti.
“ Apalagi, saat ini sudah masuk awal Desember 2023, artinya sebelum akhir tahun nanti ditargetkan semua kegiatan itu selesai,” pungkasnya.(yayan/*)