Manfaat Jus Pare Bagi Kesehatan
foto: ilustrasi google--
Radarlambar.Bacakoran.co - Pare merupakan sayuran hijau yang di kenali sebagai sayuran pait. Selain itu pare juga kaya akan manfaat selain itu pare yang paling dikenal mungkin mampu menurunkan kadar gula darah. Meskipun memiliki rasa yang pahit, pare memiliki banyak khasiat bagi kesehatan berkat kandungan berbagai nutrisi penting yang ada di dalam Pare atau Momordica charantia biasanya dikonsumsi sebagai hidangan dengan cara diolah dengan cara ditumis, direbus, atau dijadikan lalapan atau di buat sebagai siomay pare. Selain itu, sayuran berwarna hijau ini sering dijadikan sebagai obat alami untuk mengatasi kondisi tertentu.
Jika ingin menjadikan pare sebagai salah satu obat obat alami sebaiknya mengelolahnya menjadi jus. Berbagai manfaat jus pare bisa di dapat dengan mengonsumsinya secara rutin.
Manfaat jus pare bagi kesehatan terdiri dari kandungan nutrisi dari buah pare itu sendiri, seperti vitamin A, vitamin C, folat, zinc, kalium, kalsium, dan zat besi.
Berikut ini beberapa manfaat jus pare untuk kesehatan:
1. Meningkatkan imunitas tubuh
Konsumsi jus pare dapat meningkatkan imunitas bagi tubuh. bahkan manfaat jus pare bisa di peroleh dari kandungan vitamin C yang ada di dalamnya dan mampu meningkatkan produksi sel darah putih. Dengan demikian, tubuh mampu melawan infeksi dengan baik sehingga tidak mudah terkena sakit.
Selain vitamin C ternyata pare juga mengandung protein MAP30 (momordica antiviral protein 30). Protein tersebut mampu meningkatkan fungsi imunitas tubuh, sehingga daya tahan tubuh menjadi lebih kuat.
2. Menurunkan kadar gula darah
Para penelitian menunjukkan bahwa jus pare cukup efektif jika ingin menurunkan kadar gula darah. Manfaat jus pare ini diperoleh dari kandungan polipeptida-p, charantin, dan vicine di dalamnya.
Polipeptida-p di dalam buah pare memiliki fungsi yang mirip dengan hormon insulin sehingga dapat menyerap glukosa ke dalam sel-sel dan jaringan tubuh yang digunakan sebagai energi. Begitupun dengan charantin dan vicine. Kedua kandungan ini terbukti lebih efektif dalam menurunkan kadar gula darah di dalam tubuh.
3. Membuat kulit menjadi sehat dan bercahaya
Dengan mengkonsumsi jus pare, baik bagi kesehatan kulit menjadi lebih terjaga. Kulit akan terlihat bercahaya karena pare terbukti memiliki kandungan antioksidan yakni vitamin A dan vitamin C.
Vitamin A dan vitamin C ternyata sebagai nutrisi yang penting bagi kulit, sebab keduanya bermanfaat dalam memudarkan pigmentasi atau warna kulit yang tidak merata. Dengan demikian, kulit yang tadinya terlihat kusam akan tampak cerah dan bercahaya.
4. Menurunkan berat badan
Manfaat jus pare laiin nya yaitu dapar menurukan bwrat badan karena pare mengadung rendah akan kalori tetapi juga mengandung serat yang tinggi, sehingga memberikan efek kenyang lebih lama. Dengan begitu keinginan untuk makan berlebihan akan berkurang dan berat badan menjadi lebih cepat mudah turun.
5. Mencegah degenerasi makula terkait usia
Dengan mengkonsumsi pare, risiko untuk terkena degenerasi makula terkait usia (AMD) bisa berkurang. Karena di dalam pare memiliki kandungan vitamin A, khususnya lutein dan zeaxanthin, dalam pare yang mampu melindungi mata dari kerusakan oksidatif akibat paparan radikal bebas.
Selain itu, jus pare memiliki kandungan vitamin C dan E. Kedua vitamin ini bersifat antioksidan sehingga mampu melawan radikal bebas penyebab kerusakan mata, termasuk degenerasi makula terkait usia.
6. Memelihara kesehatan jantung
Para penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi jus pare atau ekstrak pare yang dilarutkan ke dalam air bisa menurunkan kadar kolesterol jahat yang ada di dalam tubuh.
Artinya, jika penumpukan kolesterol di dinding pembuluh darah bisa diminimalkan sehingga jantung tidak punya beban berat dalam memompa darah ke seluruh tubuh. Dengan demikian kesehatan jantung dapat menjadi lebih terjaga.
Cara Mendapatkan Manfaat Jus Pare
Untuk mendapatkan manfaat jus pare tersebut secara maksimal, perlu dianjurkan untuk menggunakan pare yang masih segar. Pilihlah pare yang masih muda atau berwarna hijau karena pare yang sudah matang atau berwarna orange cenderung memiliki rasa yang lebih pahit dari pare hijau.
Jika ingin pare tidak pahit sebaiknya sebelum di konsunsi atau di masak merendam pare terlebih dahulu ke dalam air perasan lemon selama kurang lebih 30 menit. Setelah di rendam kemudian tiriskan pare dan olah menjadi jus pare yang menyehatkan.
Jika ingin mengonsumsi jus pare sebaiknya tidak lebih dari 200 ml per hari untuk menghindari terjadinya gangguan pencernaan atau diare.
JIka mengalami kondisi medis tertentu, seperti hamil, menyusui, obesitas, dan diabetes, konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter terkait takaran serta keamanan mengonsumsi jus pare bagi Anda. Hal ini perlu diperhatikan agar manfaat jus pare bisa didapat secara maksimal dan juga terhindar dari efek samping yang merugikan badan.(*)