Mengalami Kerusakan, Jalan Menuju SMKN 1 Batuketulis Butuh Pembangunan
JALAN : Beginilah kondisi jalur masuk SMKN 1 Batuketukis yang cukup memperihatinkan. Foto Dok --
BATUKETULIS – Jalan menuju SMKN 1 Batuketulis, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) yang merupakan sarana vital pendidikan, kini sangat membutuhkan perhatian serius.
Salah seorang warga, Iskandar, menyampaikan keadaan jalan yang terjal dan penuh bebatuan, serta kurangnya perawatan sejak pertama kali dibangun, membuat akses ke sekolah ini menjadi tantangan besar bagi siswa, guru, dan tenaga kependidikan.
Di musim hujan, kondisi semakin mengkhawatirkan dengan permukaan jalan yang licin dan banyaknya batu berserakan akibat terkikis air hujan.
Saat ini, warga sekitar, siswa, dan tenaga pendidik terpaksa menempuh rute memutar melalui jalan simpang Way Ngison. Rute alternatif ini membuat jarak tempuh bertambah sekitar 5 Kilometer dari jarak ideal yang hanya 2,5 kilometer dari poros jalan lintas.
Lebih jauh dijelaskannya sejak lama, jalan menuju SMKN 1 Batuketulis tampak menjanjikan dari luar dengan adanya jalan cor (rabat beton) di pintu masuk dari jalur jalan provinsi.
Namun, kondisi ini berubah drastis hanya beberapa meter setelah memasuki jalan, dimana jalan yang rusak membuat pengguna jalan harus ekstra hati-hati.
Tambahnya SMKN 1 Batuketulis merupakan sekolah milik pemerintah yang dilengkapi fasilitas memadai, namun sayangnya, akses jalan yang tidak layak ini berdampak pada minat masyarakat untuk menyekolahkan anak-anaknya di sana.
Warga yang khawatir akan keselamatan anak mereka lebih memilih sekolah lain yang lebih jauh, meskipun harus menambah biaya transportasi.
Besarnya harapan masyarakat dan seluruh sivitas akademika SMKN 1 Batu Ketulis agar Pemerintah Daerah Lampung Barat segera mengambil langkah untuk memperbaiki jalan ini.
Dengan akses yang lebih baik, diharapkan SMKN tersebut dapat menarik lebih banyak siswa dan meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah itu.
Kondisi ini menjadi panggilan bagi semua pemangku kepentingan, terutama Pemkab Lampung Barat, untuk bersinergi dalam membangun akses jalan yang layak guna mendukung pendidikan yang lebih baik bagi generasi muda di Batuketulis. *