Penyuluh Ajak Petani Maksimalkan Pemanfaatan Lahan dan Pekarangan
2512--
LUMBOKSEMINUNG - Balai Pelaksana Penyuluh (BPP) Lumbokseminung, Kabupaten Lampung Barat turun melakukan sosialisasi kepada kelompok tani untuk agar para petani dapat memaksimalkan pemanfaatan lahan usaha tani dan lahan pekarangan untuk di tanami dengan tanaman palawija atau sayuran.
Kepala BPP Lumbokseminung Mat Tamrin menyebut sosialisasi ini dilakukan untuk meningkatkan produktivitas tanaman sumber pangan sekaligus untuk mendukung pemerintah dalam upaya menjaga kesetabilan ekonomi ditengah menurunnya hasil panen kopi tahun ini
“Jadi lahan usaha tani, lahan pekarangan maupun lahan kebun kopi bisa dimanfaatkan untuk di tanami tanaman palawija atau sayuran seperti cabe rawit dan pisang, sehingga jika terjadi kerisis pangan atau (paceklik) kita dapat mengatasi dengan adanya hasil tanaman tersebut,” kata dia.
Ia berpesan kepada petani agar jangan sampai ada lahan yang tidak produktif, selain itu masyarakat petani juga diminta untuk melakukan hal-hal yang konsumtif seperti membeli barang yang kurang memiliki nilai manfaat.
Sehingga para petani disarankan agar penghasilan dapat ditabung atau dibelikan emas sehingga ketika sewaktu-waktu membutuhkan uang dapat dijual bahkan memiliki nilai tambah (keuntungan).
“Penyuluhan ini di ikuti sebanyak 20 orang petani dari satu kelompok, kami harapkan pemahaman yang didapat bisa dilaksanakan dan disampaikan secara luas ke masyarakat karena ini adalah upaya pemerintah untuk mengantisipasi krisis ekonomi yang sewaktu-waktu bisa terjadi,” imbuhnya. (edi/lusiana)