Sembari Perkenalan Kapolsek Baru Sumberjaya Gelar Pimpin Jumat Curhat Di Kebuntebu

Jumat Curhat Polsek Sumber Jaya di Kecamatan Kebuntebu, disambut antusias. foto dok--

KEBUNTEBU - Jajaran personil Polsek Sumberjaya, Kabupaten Lampung Barat dipimpin langsung Kapolsek AKP Rekson Sahrul yang baru beberapa minggu menjabat, melakukan kunjungan silaturahmi agenda jumat curhat di Kantor Kecamatan Kebuntebu, Jumat 12 Januari 2024.

Kehadiran rombongan anggota Polri, Polsek Sumber Jaya tersebut disambut langsung oleh Camat Kebun Tebu Ernawati, S.E., dan jajaran serta seluruh peratin tergabung dari sepuluh pekon tersebar di kecamatan itu.

Pada kesempatan itu Kapolsek terlebih memperkenalkan diri dengan jabatan yang diemban kan kepadanya selaku Kapolsek Sumber Jaya. 

Dalam kesempatan itu pihaknya berharap koordinasi dan konsolidasi terutama dalam menjaga kondusifitas dan stabilitas serta kamtibmas terjalin baik antara instansi dan masyarakat melalui aparatur pekon masing-masing. 

Sementara disampaikan Ernawati selain perkenalan dan kunjungan perdana kapolsek baru pada agenda Jumat curhat tersebut, turut dibahas perihal solidaritas koordinasi dalam menjaga situasi kamtibmas.

Dan beberapa masukan yang disampaikan kapolsek diantaranya untuk tetap mencegah terjadinya tindak kejahatan melalui pembatasan aktivitas seperti halnya hiburan malam, dan mengaktifkan ronda serta tak kalah pentingnya upaya persiapan dalam mensukseskan pesta demokrasi pemilu 14 Februari mendatang agar berlangsung damai dan tidak menimbulkan gejolak. 

Di akhir sambutannya Ernawati berharap kepada Kapolsek baru dapat terus meningkatkan koordinasi sebagaimana tugas pokok dan fungsi (tupoksi). "Kita ucapkan selamat datang kepada Kapolsek baru dan berharap koordinasi yang dijalin dengan dinas instansi baik tingkat pekon dan kecamatan akan lebih baik lagi," tandasnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan