Horseradish: Kandungan Nutrisi, Manfaat, dan Cara Konsumsinya

Horseradish adalah tanaman yang sering dimanfaatkan sebagai bumbu dalam berbagai masakan. Foto Freepik--
RADARLAMBAR.BACAKORAN.CO - Horseradish adalah tanaman yang sering dimanfaatkan sebagai bumbu dalam berbagai masakan.
Selain memberikan rasa dan aroma yang khas, sayuran ini juga memiliki berbagai manfaat kesehatan yang sayang untuk dilewatkan.
Meskipun kurang populer di Indonesia, horseradish atau lobak pedas kerap digunakan dalam hidangan seperti salad dan sup.
Tak hanya sebagai penyedap makanan, tanaman ini juga telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional untuk menangani berbagai gangguan kesehatan.
Jika dibandingkan dengan wasabi, horseradish memiliki kemiripan dalam rasa dan aroma.
Namun, wasabi cenderung lebih manis dan lembut, sedangkan horseradish lebih pedas dan memiliki aroma yang tajam.
Kandungan Nutrisi dalam Horseradish
Dalam satu sendok makan (15 gram) horseradish terkandung sekitar 7 kalori serta berbagai nutrisi berikut:
• 1,7 gram karbohidrat
• 0,5 gram serat
• 0,2 gram protein
• 4 mg magnesium
• 8,5 mg kalsium