Jadi Mobil Terlaris di Indonesia Awal 2025, Kijang Innova Geser Brio dan Avanza

Innova Zenix Dominasi Penjualan - Foto Facebook--

Radarlambar.bacakoran.co- Dominasi Toyota Kijang Innova di pasar otomotif nasional kian tak terbendung. Selama empat bulan pertama tahun 2025, mobil keluarga legendaris ini berhasil merebut posisi puncak sebagai mobil terlaris di Indonesia, menggusur nama-nama besar seperti Honda Brio, Daihatsu Sigra, dan Toyota Avanza yang selama ini dikenal sebagai penguasa jalanan.

Data penjualan dari Januari hingga April 2025 mencatat sebanyak 21.120 unit Kijang Innova telah terjual ke seluruh penjuru Tanah Air.

Konsistensi penjualan yang tinggi di tiap bulan menjadi kunci keberhasilan Innova meraih posisi teratas. Pada Januari, mobil ini mencatat penjualan 5.171 unit, kemudian melonjak menjadi 6.008 unit pada Februari. Maret dan April masing-masing mencatat 5.353 dan 4.588 unit.

Honda Brio harus puas menempati posisi kedua dengan total penjualan 16.501 unit, diikuti Daihatsu Sigra di posisi ketiga dengan 15.228 unit. Sementara itu, Toyota Avanza yang selama ini dikenal sebagai “mobil sejuta umat” harus turun ke posisi keempat dengan penjualan 12.926 unit, mengindikasikan adanya pergeseran selera pasar ke model yang lebih besar dan nyaman seperti Kijang Innova.

Toyota Rush melengkapi lima besar dengan penjualan 10.669 unit, disusul Toyota Calya (10.137 unit), Daihatsu Gran Max pick-up (9.279 unit), dan Mitsubishi Xpander beserta Xpander Cross (8.879 unit). Suzuki Carry pick-up menyusul di posisi kesembilan dengan 7.378 unit, sementara Toyota Agya menutup daftar sepuluh besar dengan angka 5.425 unit.

Di balik dominasi beberapa model, industri otomotif nasional justru mengalami penurunan dari sisi volume. Penjualan wholesales (pabrikan ke diler) selama empat bulan pertama 2025 tercatat sebanyak 256.368 unit, turun 2,9% dibanding periode yang sama tahun lalu. Penjualan ritel pun lebih tertekan, dengan penurunan 7,7% menjadi 267.514 unit dari sebelumnya 289.917 unit pada awal 2024.

Meskipun pasar mengalami koreksi, Kijang Innova membuktikan bahwa segmen MPV premium masih memiliki tempat di hati konsumen Indonesia. Daya tariknya yang terletak pada kenyamanan, fitur modern, dan kapasitas penumpang yang luas, membuat mobil ini tetap menjadi pilihan utama di tengah kondisi pasar yang menantang.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan