5 Wonderkid yang Diprediksi Bersinar di Piala Dunia U-20 2025 Chile

5 Wonderkid yang Diprediksi Bersinar di Piala Dunia U-20 2025 Chile--
Gelandang berusia 16 tahun ini menjadi perhatian sejak mencetak gol sebagai pemain termuda dalam sejarah Liga Meksiko. Dikenal karena kecerdasan bermain dan kemampuan menembus pertahanan lawan, Mora adalah figur sentral dalam tim Meksiko. Kini, dia tengah dilirik klub-klub besar Eropa dan menjadi tumpuan utama El Tri di turnamen ini.
3. Elyaz Zidane (Prancis – Real Betis)
Anak bungsu dari Zinedine Zidane ini tampil menonjol sebagai bek tengah. Bergabung dengan Real Betis sejak 2024, Elyaz menjadi andalan tim Prancis U-20 yang baru saja memenangkan turnamen Maurice Revello 2025. Dia diharapkan mampu memimpin lini pertahanan Les Bleus dan menjadi pemain kunci dalam misi merebut gelar juara dunia U-20.
2. Alvaro Montoro (Argentina – Botafogo)
Meski baru bergabung dengan Botafogo, pemain 18 tahun ini telah tampil dalam lebih dari 50 pertandingan profesional sejak debutnya di Velez Sarsfield. Dengan pengalaman di Copa Libertadores dan Piala Dunia Antarklub, Montoro dipercaya mengemban peran penting di lini serang Argentina. Absennya beberapa bintang muda membuat perannya semakin vital dalam upaya membawa pulang trofi.
1. Elias Montiel (Meksiko – Pachuca)
Montiel mencuri perhatian setelah tampil gemilang saat menghadapi Real Madrid di Piala Dunia Antarklub. Gelandang bertahan berusia 19 tahun ini telah bermain hampir 80 pertandingan bersama Pachuca dan meraih penghargaan Bola Perunggu di ajang Interkontinental FIFA 2024. Kemampuannya dalam mengatur tempo dan distribusi bola menjadikannya salah satu pemain muda terbaik dari Meksiko.
Dengan segudang potensi dan pencapaian yang sudah diraih, kelima pemain ini menjadi sorotan utama dalam Piala Dunia U-20 2025. Turnamen ini bisa menjadi batu loncatan mereka menuju panggung besar sepak bola dunia.(*)