Gelombang Tinggi Hambat Pendistribusian BBM Listrik ke Pulau Pisang

16032024--

PESISIR TENGAH – Pasokan listrik di Kecamatan Pualu Pisang yang selama ini mengandalkan mesin diesel, mulai terganggu akibat cuaca buruk yang terjadi di perairan laut Kabupaten Pesisir Barat, salah satunya terhambatnya pengiriman bahan bakar minyak (BBM) ke pulau tersebut.

Camat Pulau Pisang, Apriyansyah, S. Kom., mengatakan gelombang tinggi yang terjadi di periaran laut Kabupaten Pesbar membuat pendistribusian BBM untuk mesin diesel di Pulau Pisang terhambat.

Dijelaskannya, pada Kami pagi pengiriman BBM kembali dilakukan, meski kondisi gelombang tidka bersahabat, dengan penyeberangan menggunakan jukung melaluiPantai  Pekon Tembakak Waysindi dan Pelabuhan Kuala Stabas.

“ Penyeberangan BBM itu biasa dilakukan melalui Pantai Tembakak Waysindi, tapi karena gelombang laut yang berbahaya untuk penyeberangan maka untuk sementara waktu dilakukan melalui pelabuhan Kuala Stabas,” jelasnya.

Menurutnya, hingga kini kebutuhan listrik masyarakat Pulau Pisang masih memanfaatkan mesin diesel yang disiapkan oleh pihak PLN dengan semua biaya operasional di tanggung oleh PLN.

“ Mesin diesel yang disiapkan untuk penerangan di pulau pisang ini langsung dari PLN, bahkan semua operasionalnya di tanggung oleh PLN, mulai dari BBM hingga perawatannya,” terangnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan