Camat Minta Maksimalkan Pendapatan BUMPekon
Camat Krui Selatan Akhmad Firsada Indah meminta Pekon di Kecamatan setempat untuk memaksimalkan pendapatan Pekon salah satunya melalui pengelolaan BUMPekon-Foto Dok---
KRUI SELATAN – Pemerintah Kecamatan Krui Selatan, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), kembali mengingatkan Pekon di Kecamatan setempat, agar benar-benar memaksimalkan potensi yang ada di Pekon sebagai salah satu sumber pendapatan Pekon melalui pemanfaatan Badan Usaha Milik Pekon (BUMPekon).
Camat Krui Selatan, Akhmad Firsada Indah, S.Sos., menjelaskan, disetiap Pekon di Kecamatan Krui Selatan memiliki potensi yang berbeda-beda. Sehingga, dengan didukung potensi yang ada itu serta adanya BUMPekon diharapkan kedepan dapat mendongkrak sumber pendapatan Pekon. Karena itu, diharapkan agar Pekon di Kecamatan setempat dapat memaksimalkan BUMPekon masing-masing.
“Terlebih, Pemkab Pesbar melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon (DPMP) juga sudah melaksanakan sosialisasi dan pembinaan di Kecamatan ini,” katanya.
Dikatakannya, salah satu yang dibahas yakni terkait dengan BUMPekon, baik mengenai dasar hukum, pengembangan potensi, dan pengelolaan BUMPekon, dan sebagainya. Untuk itu, diharapkan kedepan menjadi perhatian bagi Pekon di Kecamatan Krui Selatan untuk benar-benar serius dalam memaksimalkan BUMPekon, sehingga setiap tahun dapat mendukung pendapatan Pekon.
“Dengan didukung potensi yang ada, serta dalam pengelolaan BUMPekon maksimal, akan berdampak terhadap sumber pendapatan bagi Pekon,” jelasnya.
Sehingga, kata dia, jika kondisi pendapatan Pekon maksimal, akan sangat berdampak terjadap kemajuan pembangunan Pekon, dan kesejahteraan masyarakat. Karena itu, diharapkan keberadaan BUMPekon disetiap Pekon di Kecamatan Krui Selatan itu tumbuh dan berkembang dengan baik, serta mampu berinovasi untuk menggali potensi di Pekon sebagai sumber pendapatan Pekon.
“Terlebih pengelolan BUMPekon tetap akan mendapat dukungan melalui dana desa. Karena itu, diharapkan dengan adanya dukungan dari anggaran dana desa itu pengelolaan BUMPekon bisa maksimal guna memajukan BUMPekon di Kecamatan Krui Selatan,” pungkasnya. (yayan/*)