BALIKBUKIT - Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Lampung Barat H Abdul Rosid mengajak para santri untuk konsisten amalkan Ikrar Santri, sebagai santri NKRI, berpegang teguh pada aqidah ajaran nilai dan tradisi Islam Ahlussunnah wal Jamaah.
“Sebagai santri NKRI, bertanah air satu, tanah air Indonesia, berideologi negara satu, ideologi Pancasila, berkonstitusi satu, UUD 1945, berkebudayaan satu, kebudayaan Bhinneka Tunggal Ika. Sebagai santri NKRI, selalu bersedia dan siap siaga menyerahkan jiwa dan raga membela tanah air dan bangsa Indonesia,” ungkap Abdul Rosid pada saat menyampaikan amanahnya sebagai Inspektur Upacara pada Apel Hari Santri Nasional bertempat di Pondok Pesantren Darurh Tholibin, Kecamatan Balikbukit, Selasa 22 Oktober 2024.
Abdul Rosid yang juga Ketua Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Masjid Islamik Center Liwa mengatakan, sebagai santri NKRI, pantang menyerah, pantang putus asa serta siap berdiri di depan melawan pihak-pihak yang akan merongrong Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika serta konstitusi dasar lainnya yang bertentangan dengan semangat proklamasi kemerdekaan dan resolusi jihad Nahdlatul Ulama.
"Para santri juga diminta istiaqomah dalam mempertahankan persatuan dan kesatuan nasional, serta mewujudkan perdamaian abadi. Sebagai santri NKRI, berperan aktif dalam pembangunan nasional, mewujudkan kesejahteraan lahir dan batin untuk seluruh rakyat Indonesia yang berkeadilan," tegas Rosid.
Usai Apel HSN 2024, Abdul Rosid mengungkapkan bahwa BASNAS Lampung Barat kembali menyalurkan program bantuan pendidikan untuk santri dan program ini rutin tahunan yang penyerahannya di lakukan setiap hari santri bekerjasama dengan Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) Lampung Barat.
Lanjut dia, dalam penyaluran ini di bagi empat zona, Zona 1 meliputi Kecamatan Lombok Seminung, Sukau, Balik Bukit, Batu Brak, Belalau untuk Koordinator penyaluran dilaksanakan oleh Kiai Haji Agus Mualif. Lalu, Zona 2 Kecamatan Souh dan Bandarnegeri Suoh sebagai Koordinator Penyaluran Sufaat.
Kemudian, Zona 3 Kecamatan Batu Ketulis, Sekincau dan Way Tenong, sebagai Koordinator Penyaluran Aep Ferdian. Serta Zona 4 Kecamatan Air Hitam, Kebun Tebu, Sumberjaya sebagai Koordinator penyaluran Dede Tarmizi.
Bantuan tahun ini, lanjut dia, BAZNAS menyalurkan beasiswa kepada sebanyak 100 santri. "Mudah mudahan tahun depan dapat meningkat lagi jumlah penerimanya. Jadi mohon dukungan dan kerjasama dari semua pihak,” pungkas Abdul Rosid. (lusiana)