Peringati hari Pahlawan, Ratusan Kendaraan Dihentikan untuk Heningkan Cipta

Minggu 10 Nov 2024 - 21:48 WIB
Reporter : Edi Prasetya
Editor : Lusiana Purba

BALIKBUKIT - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Lampung Barat menggelar aksi hening cipta di kawasan Tugu Ara, Kelurahan Pasar Liwa, Kecamatan Balikbukit, Minggu, 11 November 2024. 

Ratusan kendaraan yang melintas dihentikan sejenak, memberikan kesempatan bagi para pengendara dan petugas untuk bersama-sama mengheningkan cipta mengenang jasa para pahlawan bangsa.

Kasat Lantas Polres Lampung Barat, IPTU Samsi Rizal AB, S.E., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah bentuk penghormatan kepada pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia. Ia mengajak masyarakat untuk mengenang jasa-jasa mereka dan meneladani nilai-nilai perjuangan yang telah ditinggalkan. 

“Peringatan Hari Pahlawan ini adalah pengingat bagi kita semua untuk tidak melupakan pengorbanan besar para pahlawan. Kami berharap, melalui momen hening cipta ini, masyarakat dapat merasakan dan menghayati nilai-nilai tersebut,” ujar IPTU Samsi Rizal.

Aksi penghentian lalu lintas selama beberapa menit ini berlangsung khidmat, dengan para pengendara menundukkan kepala dalam doa. Suasana hening memenuhi kawasan Tugu Ara, dan banyak pengendara terlihat ikut larut dalam momen refleksi tersebut. Petugas Satlantas turut membantu memastikan bahwa kegiatan ini berjalan lancar tanpa menyebabkan kemacetan berarti di sekitar lokasi.

Beberapa pengendara yang mengikuti kegiatan ini menyatakan apresiasi mereka atas inisiatif Satlantas Polres Lampung Barat. “Ini pengalaman yang berbeda dan penuh makna. Kita diajak sejenak untuk mengenang pahlawan di tengah aktivitas sehari-hari,” ujar seorang pengendara yang turut berhenti sejenak untuk berdoa.

IPTU Samsi Rizal juga berharap momen ini dapat menjadi pengingat bagi masyarakat untuk terus menghargai jasa para pahlawan dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk dalam menjaga ketertiban di jalan. 

“Salah satu cara menghormati pengorbanan para pahlawan adalah dengan menjadi warga yang taat aturan, termasuk tertib berlalu lintas. Kami ingin masyarakat menjadikan ketertiban sebagai bagian dari penghargaan terhadap perjuangan para pahlawan,” tambahnya.

Kegiatan ini sekaligus menegaskan peran aktif Satlantas Polres Lampung Barat dalam mengedukasi masyarakat, tidak hanya terkait keselamatan lalu lintas, tetapi juga pentingnya menghargai nilai-nilai perjuangan bangsa. *

Kategori :