PESISIR TENGAH - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) telah memaksimalkan persiapan pengepakan logistik untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Sesuai rencana, pendistribusian logistik akan dimulai Minggu, 24 November 2024, dan diperkirakan selesai Senin, 25 November 2024.
Ketua KPU Pesbar, Miftah Farid, menjelaskan pengepakan logistik telah mencapai tahap maksimal dan diharapkan tidak ada kendala dalam proses distribusi. KPU juga akan mendistribusikan logistik Pilkada terlebih dahulu ke wilayah yang jauh dan terpencil, seperti Kecamatan Bangkunat yang memiliki beberapa Pekon terpencil, di antaranya Pekon Bandar Dalam, Way Tiyas, Siring Gading, dan Way Haru.
“Wilayah-wilayah itu menghadapi tantangan aksesibilitas, terutama karena kondisi geografis yang sulit dan kondisi cuaca hujan yang kini sudah memasuki musim penghujan,” katanya.
Untuk itu, lanjutnya, dalam mendistribusikan logistik ke daerah itu, KPU berencana menggunakan sarana transportasi yang lebih tradisional seperti gerobak sapi dan sepeda motor, yang telah digunakan dalam pemilu-pemilu sebelumnya. Selain itu, pendistribusian logistik juga akan difokuskan pada Kecamatan Pulau Pisang. Di daerah ini, logistik harus dikirim melalui jalur laut, menggunakan perahu jukung untuk sampai ke lokasi.
“KPU berharap proses pendistribusian di daerah itu berjalan lancar tanpa hambatan,” ujarnya.
Masih kata dia, KPU Pesbar juga telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian, TNI dan instansi terkait lainnya untuk memastikan distribusi logistik Pilkada berjalan sesuai rencana dan tepat waktu. KPU Pesbar menargetkan semua logistik akan sampai ke masing-masing Panitia Pemungutan Suara (PPS) sebelum H-1 pemungutan suara, yakni pada 26 November 2024. Kesiapan ini diharapkan dapat memastikan kelancaran proses Pilkada di Kabupaten Pesbar tanpa hambatan berarti.
“Kita berharap dukungan semua pihak sangat diharapkan dalam rangka memaksimalkan pendistribusian logistik dan pelaksanaan Pilkada di Pesbar ini agar dapat berjalan dengan aman, damai dan kondusif, serta tidak ada kendala,” pungkasnya.(yayan/*)