Fakta-Fakta Pembatalan Pelantikan Pratama Dahlian Persadha oleh Presiden Prabowo

Jumat 21 Feb 2025 - 13:51 WIB
Reporter : Lusiana Purba
Editor : Budi Setiawan

 

5. Keterangan Resmi Belum Dikeluarkan

Sampai saat ini, pihak Istana Negara belum memberikan penjelasan resmi terkait alasan pembatalan pelantikan Pratama.

 

6. Pelantikan Pejabat Lainnya

Pada acara pelantikan tersebut, beberapa pejabat lainnya dilantik, antara lain Brian Yuliarto sebagai Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, serta Muhammad Yusuf Ateh dan Agustina Arumsari sebagai Kepala dan Wakil Kepala Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP). 

Selain itu, Amalia Adininggar Widyasanti dan Sonny Harry Budiutomo Harmadi dilantik sebagai Kepala dan Wakil Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), serta Letjen Nugroho Sulistyo Budi sebagai Kepala BSSN.

 

7. Profil Pratama

Pratama Dahlian Persadha lahir di Blora Provinsi Jawa Tengah pada 14 Oktober Tahun 1977. 

Ia dikenal sebagai seorang ahli di bidang keamanan siber dan menjabat sebagai Ketua Communication and Information System Security Research Centre (CISSReC), sebuah lembaga nirlaba yang fokus pada penelitian dan studi di bidang sistem keamanan informasi. 

Pratama juga merupakan pengajar di Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN).

Selain itu, ia memiliki latar belakang pendidikan di Universitas Indonesia (UI) di bidang Ilmu Komputer dan di Universitas Gadjah Mada (UGM) dalam Kajian Budaya dan Analisis Media. 

Ia juga telah meraih berbagai sertifikasi di bidang keamanan siber dan telah mempublikasikan sejumlah karya ilmiah yang terkait dengan keamanan dunia maya. (*)

 

Kategori :