BALIKBUKIT - Jumlah kunjungan wisata di Kabupaten Lampung Barat pada periode Desember 2023 meningkat cukup signifikan sebanyak 22,5%. Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Drs. Dahlin, M.Pd, Senin 8 Desember 2024.
Menurut Dahlin, momen libur semester ganjil, libur natal dan tahun baru (Peak Season) menjadi pendorong meningkatnya jumlah kunjungan wisata sebanyak1 14.589 kunjungan wisata dibandingkan di bulan November 2023 di Lampung Barat.
“Terlihat keramaian di beberapa titik destinasi seperti Rest Area Jaya, Pinus EcoPark, Kebun Raya Liwa, dan Lumbok Seminung (Danau Ranau) dengan mayoritas pengunjung merupakan warga lokal Lampung Barat, Pesisir Barat, Pringsewu, Kotabumi, Bandar Lampung, OKU Selatan, Palembang, dan sebagian dari Pulau Jawa,” kata dia.
Lanjut Dahlin, Program Bangga Berwisata di Indonesia diharapkan dapat menjadi stimulus dalam meningkatkan kegiatan wisata dan perekonomian di dalam daerah. “Jumlah kunjungan wisata di Kabupaten Lampung Barat selama satu tahun adalah 1,38 juta kunjungan wisata yang didominasi oleh pergerakan wisatawan domestik/lokal,” ujar dia.
Sedangkan selama periode libur Nataru (22 Desember 2023 hingga 1 Januari 2024) terdapat 42.256 kunjungan wisata di 40 destinasi wisata terkelola dan destinasi lainnya yang belum terkelola di Kabupaten Lampung Barat. “Program Bangga Berwisata di Indonesia diharapkan dapat menjadi stimulus dalam meningkatkan kegiatan wisata dan perekonomian di dalam daerah,” kata dia seraya menambahkan pada tahun 2024 ini diharapkan kunjungan wisata di Kabupaten Lampung Barat semakin meningkat.
Sekadar diketahui, adapun destinasi wisata yang ada di Kabupaten Lampung Barat, diantaranya wisata alam pohon Pinus Kecamatan Sumberjaya, Temiangan Hill Pekon Trimulyo Kecamatan Gedungsurian, Wisata Air Terjun Cengkaan di Pekon Waypetai Kecamatan Sumberjaya, Puncak Rest Area Sindangpagar Kecamatan Sumberjaya, Wisata Agro Kampung Kopi Pekon Rigisjaya Kecamatan Airhitam.
Kemudian, wisata air terjun Pekon Tambakjaya Kecamatan Waytenong, wisata Gunung Pesagi dan Budaya Pekon Hujung Kecamatan Belalau, wisata alam Bukit Bawang Kecamatan Batubrak, wisata Kebun Raya Liwa, wisata Geotermal Kawah Keramikan, Nirwana dan Danau Lebar Kecamatan Suoh, Wisata Danau Asam Kecamatan Bandarnegeri Suoh, dan Gunungseminung Pekon Kagungan Kecamatan Lumbokseminung. (lusiana)