BALIKBUKIT - Hinggga Selasa 20 Februari 2024, gaji Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dari 15 kecamatan yang ada di Kabupaten Lampung Barat, baru 10 kecamatan dibayarkan. Sementara untuk lima kecamatan masih tertunda.
Sekretaris KPU Lampung Barat Redy Kennedy, MIP., mengungkap penyebab tertundanya pembayaran gaji KPPS di lima kecamatan, yakni Balik Bukit, Kebuntebu, Batu Brak, Bandar Negeri Suoh (BNS) dan Pagardewa tersebut.
Menurut Redy, tertundanya pembayaran gaji pantaran permasalahan administrasi. Dimana banyak petugas KPPS di lima kecamatan dimaksud, menyetorkan nomor rekening yang tidak dalam kedaan aktif atau mati.
"Pembayarannya kami lakukan serentak per kecamatan, dan ada persoalan di nomor rekening ada yang mati ada yang return, sehingga kami putuskan untuk kecamatan yang ada persoalan administrasi tersebut ditunda, namun akan segera kami bayarkan melalui rekening PPS, sehingga KPPS bisa menerima secara tunai. Saat ini kami sedang mempersiapkan untuk pembayarannya, semoga dalam beberapa hari ini seluruh KPPS di lima kecamatan tersebut sudah bisa mengambil gaji di bendahara PPS," kata dia.
Dikatakannya, pembayaran gaji KPPS di 10 kecamatan lainnya yakni Sumber Jaya 553 KPPS melalui transfer rekening pribadi, Gedung Surian 363 transfer rekening pribadi, 8 lewat rekening RDP PPS, Lumbok Seminung 195 transfer rekening pribadi, satu lewat rekening RDP PPS.
Lalu, Airhitam 272 melalui transfer rekening pribadi, satu RDP PPS, Sukau 548 melalui transfer rekening pribadu 26 melalui rekening RDP PPS, Suoh 409 melakui transfer rekening pribadi, 11 melakui rekening RDP PPS.
Batuketulis 317 melalui rekening probadi, 33 melalui rekening RDP PPS, Belalau 314 melalui rekening pribadi, satu melalui RDP PPS, Sekincau 438 melalui rekening pribadi, tiga melalui RDP PPS dan Way tenong 751 transfer rekening pribadu, lima melalui rekening RDP PPS.
Untuk diketahui, KPU Lampung Barat menyiapkan Rp9.034.400.000 untuk gaji untuk 6.874 KPPS dan 1.964 personel Linmas. Pembayaran gaji KPPS dan Linmas segera diproses, baik secara tunai maupun melalui rekening masing-masing KPPS dan Linmas.
Anggaran Rp9.034.400.000 yang disiapkan tersebut rinciannya untuk pembayaran gaji ketua KPPS berjumlah 982 orang masing-masing Rp1.200.000 atau total gaji ketua KPPS Rp1.178.400.000.
Kemudian untuk anggota KPPS yang berjumlah masing-masing 6 orang anggota KPPS di 982 TPS masing-masing akan menerima gaji sebesar Rp1.100.000 atau total untuk gaji anggota KPPS sebesar Rp6.481.200.000.
”Kemudian untuk personel Linmas, gaji yang disiapkan sebesar Rp1.374.800.000, personel Linmas ini berjumlah 1.964 orang yang tersebar di 982 TPS atau masing-masing TPS berjumlah dua orang Linmas," imbuhnya. (*)