Petugas PDAM Sekincau Berjibaku Perbaiki Jaringan Rusak Di Lokasi Longsor

Minggu 02 Jun 2024 - 22:08 WIB
Reporter : Rinto
Editor : Haris T

SEKINCAU - Petugas Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Limau Kunci, Unit Sekincau, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) dipaksa kerja ekstra memperbaiki jaringan induk air bersih menuju Pekon Waspada, akibat mengalami kerusakan amblasnya tebing di sayap jalan yang di lintasi pipa induk.

Salah satu petugas lapangan PDAM Limau Kunci Sekincau Ujang mengatakan, penyebab kerusakan jaringan air bersih menuju Waspada lantaran terjadinya longsor badan jalan dan pipa yang tertanam didalamnya ikut terpotong. Dan atas kejadian itu menyebabkan pendistribusian air bersih terhenti beberapa saat. 

Namun, upaya perbaikan pun langsung dilakukan dengan penyambungan kembali sehingga sore Sabtu 1 Juni kembali normal. Walaupun dalam perbaikan petugas mengalami kendala seperti kondisi lokasi yang sulit karena berada pada tebing longsor yang sewaktu-waktu  terjadi longsor susulan. 

"Dalam perbaikan jaringan rusak tersebut kami cukup di sulit kan dan harus berani melawan ancaman bahaya, tapi untuk kelancaran air bersih hal-hal tersebut tetap kami ambil dan sekarang jaringan kembali normal. Walaupun sewaktu-waktu dapat saja terjadi karena lokasi yang masih rentan longsor," katanya.

Pada kesempatan itu pihaknya berharap kepada masyarakat terutama pelanggan PDAM Limau Kunci Sekincau khususnya untuk dapat menginformasikan jika terjadi kerusakan jaringan baik itu mengalami kerusakan karena bencana ataupun penyebab lain yang menyebabkan pendistribusian air bersih ke rumah-rumah berkurang bahkan terhenti. 

"Karena panjangnya jaringan PDAM dan keterbatasan personil tentu tidak sepenuhnya dapat terpantau secara maksimal, sehingga peran serta masyarakat terutama pelanggan dapat menginformasikan jika terjadi kerusakan atau keluhan lain, artinya telah membantu petugas," tandasnya. *

Kategori :