5 Deretan Artis Terkaya Di Indonesia, Ternyata Sultan Andara Bukan Yang Teratas
Poto Dok/Net--
Radarlambar.Bacakoran.co - Pernahkah anda berpikir bagaimana rasanya jadi orang paling kaya raya di Indonesia?
Mungkin hal ini dirasakan oleh deretan artis papan atas yang ada dalam TOP 5 artis Indonesia paling kaya di tahun 2024.
Nama-nama ini yang pasti tidak asing terdengar di telinga kita.
Hal yang lebih mengagetkan adalah ternyata Raffi Ahmad dan Dedi corbuzier bukanlah peringkat teratas.
Inilah 5 artis terkaya di Indonesia
1. Rey Utami
Rey Utami kini menjadi top 1 artis paling terkaya di tahun 2024.
Wanita yang sering terlihat dunia presenter dan influencer ini ternyata memiliki banyak usaha lainnya.
Rey Utami ternyata memiliki brand kecantikan dengan nama Kharites Beauty Lounge dan sudah tersebar lebih dari 21 cabang di Indonesia.
Tidak hanya itu, Rey Utami ini memiliki julukan "Queen of Property", fantastis dirinya menjadi pemilik lebih dari 500 unit rumah mewah di daerah Sentul City.
Berdasarkan research yang ada, kekayaannya kurang lebih mencapai sebanyak Rp 6,3 trilliun.
2. Agnez Mo
Agnez Mo memang sejak dahulu menjadi langganan masuk daftar artis terkaya di Indonesia
Karir bermusiknya tak perlu diragukan lagi, dari yang dulunya hanya penyanyi cilik kini menjadi penyanyi go international bahkan jarang manggung di Indonesia melainkan keluarga negeri.
Duta MTV End Exploitation and Trafficking ( EXIT) ini tidak hanya sukses di bidang bermusik namun dirinya berinvestasi serta ikut andil di dunia peran.
Kekayaan yang dimiliki Agnez Mo sendiri dikabarkan telah mencapai Rp 600 miliar lebih.
3. Raffi Ahmad
Siapa yang tidak mengenal julukan Sultan Andara satu ini?
Menduduki peringkat ke-3, Raffi Ahmad memiliki perusahaan miliknya sendiri di bidang entertainment dengan nama RANS ENTERTAINMENT.
Bisnis lain yang dilakukan seorang Rafi ahmad ini membuat pemasukannya terus bertambah dalam setiap tahunnya.
Diperkirakan seluruh total kekayaan yang dimiliki suami Nagita Slavina ini sebanyak Rp 560 miliar lebih.
4. Deddy Corbuzier
Di posisi ke-4 ditempati oleh mantan magician kondang Deddy Corbuzier.
Deddy Corbuzier ini memiliki perusahaan yang bernama Dektos Digital Corbuzier.
Selain itu, akun YouTube Podcast Close The Door yang digeluti oleh dedi ini menjadi perhatian lebih serta menjadi salah satu asal pundi-pundi masuk menambah kekayaannya.
Total kekayaan yang dimiliki Deddy Corbuzier sebesar Rp 460 miliar lebih
5. Ayu Ting Ting
Putri dari ayah ojak ini ternyata ikut di posisi ke-5 artis paling kaya di tahun 2024.
Karir bermusik dangdutnya semakin bersinar diikuti dengan bisnis kuliner dan juga karaoke miliknya.
Diperkirakan jumlah keseluruhan harta kekayaan anak dari ayah ojak ini adalah Rp 300 miliar lebih, Itulah deretan 5 artis terkaya di Indonesia.(*)