Rekomendasi Menu Awal Makanan Pendamping ASI

Menurut pedoman dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), bayi sebaiknya mulai diperkenalkan pada makanan pendamping ASI saat usianya menginjak 6 bulan. _Foto Freepik_--

RADARLAMBAR.BACAKORAN.CO - Menurut pedoman dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), bayi sebaiknya mulai diperkenalkan pada makanan pendamping ASI saat usianya menginjak 6 bulan.

Pada tahap ini, MPASI perlu mengandung zat gizi lengkap seperti karbohidrat, protein, lemak, serta vitamin dan mineral yang sesuai dengan kebutuhan tumbuh kembang bayi.

Proses pengolahan makanan juga harus bersih untuk mencegah risiko kontaminasi.

 

Contoh Menu MPASI yang Sehat dan Praktis

Orang tua kerap kebingungan dalam memilih menu yang tepat untuk bayi. WHO menganjurkan agar bahan makanan yang digunakan berasal dari sekitar, mudah diakses, dan tetap memiliki nilai gizi tinggi.

Berikut beberapa pilihan bahan yang bisa dimanfaatkan:

• Karbohidrat: Nasi, kentang, ubi, singkong, dan gandum.

• Protein hewani: Daging ayam, telur, hati ayam, ikan air tawar dan laut (seperti kembung, mas, belanak, teri), serta produk olahan susu seperti keju dan yogurt.

• Protein nabati: Tempe, tahu, kacang-kacangan (kacang hijau, kacang merah, buncis, kacang tanah).

• Sayur-sayuran: Bayam, brokoli, labu-labuan, wortel, tomat, kangkung, dan buncis—sebagai sumber vitamin A, C, zat besi, dan fosfor.

• Buah-buahan: Alpukat, pisang, pepaya, apel, jeruk, semangka, dan jambu air. Buah bisa diberikan sebagai camilan sehat.

• Lemak sehat: Minyak zaitun, minyak kelapa, lemak dari daging sapi, atau minyak dari bagian ayam seperti brutu. Lemak ini membantu perkembangan otak dan penyerapan vitamin.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan