Timnas Brasil Kalah 2-3 dari Jepang di Laga Uji Coba

Timnas Brasil Kalah 2-3 dari Jepang di Laga Uji Coba--
RADARLAMBAR.BACAKORAN.CO – Timnas Brasil harus menerima kenyataan pahit usai mengalami kekalahan mengejutkan dari Timnas Jepang dalam laga uji coba FIFA Matchday Oktober 2025. Meski telah mengunci tiket ke Piala Dunia 2026, kekalahan ini menjadi sorotan karena terjadi akibat dua kesalahan fatal di lini pertahanan.
Brasil sebelumnya sukses melibas Korea Selatan dengan skor telak 5-0 di Seoul, dan sempat diprediksi akan meraih hasil serupa saat menghadapi Jepang di Ajinomoto Stadium, Selasa (14/10/2025) malam WIB. Harapan itu sempat menguat ketika Brasil unggul 2-0 di babak pertama.
Namun, situasi berbalik drastis pada babak kedua. Timnas Jepang tampil menekan sejak peluit babak kedua dibunyikan. Mereka meningkatkan intensitas dan agresivitas dalam menekan lini belakang Brasil. Tekanan itu membuahkan hasil ketika bek Brasil, Fabricio Bruno, membuat kesalahan dalam melepaskan umpan. Bola justru jatuh di kaki Takumi Minamino yang sukses mencetak gol balasan untuk Jepang.
Blunder itu tak hanya mengubah jalannya pertandingan, tetapi juga memengaruhi mental para pemain Brasil. Fabricio Bruno kembali melakukan kesalahan fatal dengan mencetak gol bunuh diri saat berusaha menghalau tembakan Keito Nakamura.
Setelah dua kesalahan tersebut, permainan Brasil terlihat kacau dan kehilangan kontrol. Jepang yang tampil percaya diri kemudian menambah satu gol lagi lewat aksi Ayase Ueda di menit ke-72. Skor 3-2 untuk kemenangan Jepang bertahan hingga akhir laga.
Hasil ini menjadi bahan evaluasi penting bagi pelatih Carlo Ancelotti, yang harus mengatasi masalah mentalitas dan konsistensi tim jelang turnamen besar tahun depan. Meskipun hanya laga persahabatan, kekalahan dari Jepang memperlihatkan bahwa Tim Samba belum sepenuhnya siap menghadapi tekanan dari tim-tim dengan intensitas tinggi.(*)