Libur Lebaran 1446 H/2025 M untuk Sekolah Ditetapkan Sekitar 20 Hari

Selasa 11 Mar 2025 - 15:16 WIB
Reporter : Lusiana Purba
Editor : Budi Setiawan

RADARLAMBAR.BACAKORAN.CO - Pemerintah Indonesia telah menetapkan durasi libur untuk sekolah pada Lebaran 1446 H/2025 M yang berlangsung sekitar 20 hari. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri Agama, Nasaruddin Umar, setelah rapat koordinasi yang membahas persiapan pengamanan Idul Fitri di Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK - PTIK), Jakarta.

"Awalnya kami merencanakan libur mulai 24 Maret 2025. Namun, setelah mempertimbangkan libur madrasah yang jatuh pada Jumat dan Sabtu, kami memutuskan untuk memajukan tanggal liburan menjadi 21 Maret 2025," ujar Menteri Agama Nasaruddin, Senin (10/3/2025).

Menurut penjelasan Kementerian Agama, perubahan jadwal ini bertujuan untuk memberi waktu lebih panjang bagi masyarakat dalam perjalanan mudik, yang diharapkan dapat membantu mengurangi kepadatan lalu lintas. Libur Lebaran untuk sekolah akan dimulai pada 21 Maret 2025.

"Rentang waktu libur yang lebih panjang, sekitar 20 hari, memberi kesempatan lebih bagi masyarakat untuk mudik dan mengurangi kemacetan di jalan," tambah Nasaruddin.

Selain itu, Kementerian Agama juga mendukung kelancaran mudik dengan melibatkan masjid-masjid yang terletak di jalur mudik sebagai posko Lebaran. Salah satunya adalah menyediakan air minum gratis bagi pemudik.

"Masjid yang dilalui pemudik diharapkan menyiapkan air minum gratis, karena dalam ajaran Islam, memberi minum kepada musafir sangat dihargai," kata Nasaruddin, yang juga merupakan Imam Besar Masjid Istiqlal.

Menag juga mengimbau agar masjid menyediakan fasilitas lainnya seperti tempat istirahat, ruang ibu menyusui, serta tempat untuk mengisi daya perangkat elektronik seperti ponsel dan motor listrik.

"Kami akan berkoordinasi dengan pengurus masjid untuk memastikan fasilitas seperti toilet lebih baik. Dengan cara ini, kita bisa mengurangi kepadatan di rest area tol dan menjadikan masjid sebagai tempat pemberhentian yang nyaman untuk pemudik," tandasnya. (*)

Kategori :