Mudik Lebaran, Harga BBM Non-Subsidi Turun

Sabtu 29 Mar 2025 - 10:49 WIB
Reporter : Yayan Prantoso
Editor : Budi Setiawan

RADARLAMBAR.BACAKORAN.CO - PT Pertamina (Persero) kembali menyesuaikan harga bahan bakar minyak (BBM) non-subsidi, terlebih saat musim mudik Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah yang masih berlangsung. 

Penyesuaian ini berlaku untuk beberapa jenis BBM, yaitu Pertamina Dex, Dexlite, Pertamax, dan Pertamax Turbo. Kebijakan ini mulai efektif pada Sabtu 29 Maret 2025, dan diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama bagi para pemudik yang akan melakukan perjalanan jauh ke kampung halaman.  

Di Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), khususnya di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 24.348.118 di Pekon Bangun Negara, Kecamatan Pesisir Selatan, hanya tersedia dua jenis BBM non-subsidi yang mengalami perubahan harga, yaitu Pertamax dan Pertamina Dex.

Menurut pengawas SPBU setempat, Marsuli, mengatakan bahwa, harga Pertamax mengalami penurunan dari Rp13.200 per liter menjadi Rp12.800 per liter. Sementara itu, harga Pertamina Dex juga turun signifikan dari Rp14.950 per liter menjadi Rp14.200 per liter.  

"Penurunan harga ini tentu menjadi kabar baik bagi masyarakat, terutama di tengah meningkatnya kebutuhan BBM akibat lonjakan mobilitas selama musim mudik," katanya.

Lanjutnya, harga BBM yang lebih terjangkau akan membantu masyarakat mengurangi biaya perjalanan, sehingga meringankan beban ekonomi mereka. Menurut Marsuli, kebijakan ini sangat bermanfaat, terutama bagi para pemudik yang mengandalkan kendaraan pribadi untuk pulang ke kampung halaman. Pihaknya juga memastikan bahwa kondisi di SPBU tetap kondusif dan terkendali meskipun terjadi penyesuaian harga.

"Pelayanan pengisian BBM tetap berjalan lancar tanpa antrean panjang, sehingga masyarakat dapat mengisi bahan bakar dengan nyaman dan efisien," jelasnya 

Hal ini, kata dia, menunjukkan bahwa ketersediaan BBM di SPBU masih mencukupi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, terutama dalam menghadapi arus mudik yang biasanya mengalami peningkatan signifikan.

"Adanya penurunan harga BBM ini, diharapkan masyarakat dapat merasakan manfaatnya secara langsung, baik dalam aspek ekonomi maupun kenyamanan perjalanan selama mudik," pungkasnya.(*)

Kategori :