WAYTENONG - Realisasikan Anggaran Dana Desa (ADD) tahap pertama tahun 2024, Pekon Sukananti, Kecamatan Waytenong, Kabupaten Lampung Barat (Lambar), untuk program kegiatan fisik direalisasikan pembangunan jalan lingkungan Rabat Beton di pemangku IV dengan volume panjang 113 x 2,5 X 0,15 Meter dengan anggaran biaya Rp85.388.000.
Pejabat (PJ) pekon Sukananti, Aranan, S,E., mengatakanm bahwa pada tahun ini telah melaksanakan program ketahanan pangan dengan membangun Rabat Beton di pemangku Sidomakmur sebagai wujud realisasi penggunaan Dana Desa 2024 tahap I.
Selain di Pemangku Sidomakmur, rabat beton juga direalisasikan di Pemangku IV, yang saat ini masih tahap pengerjaan.
Dijelaskan, pembangunan rabat beton itu merupakan usulan warga yang ditampung melalui musyawarah ditahun lalu, dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup warga.
"Dana Desa untuk diprioritaskan guna membiayai pembangunan dan pemberdayaan masyarakat," ungkapnya.
Dengan pembangunan tersebut, kata dia, diharapkan dapat bermanfaat dan membantu permudah akses jalan masyarakat dalam melaksanakan aktifitas sehari-hari.
Aranan melanjutkan, bantuan pemerintah melalui program Dana Desa yang dialokasikan melalui Anggaran Pendapatan Belanja Nasional (APBN) sejauh ini telah memberikan dampak positif bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat.
”Buktinya hampir setiap tahun berbagai infrastruktur di pekon telah berhasil dibangun sehingga manfaatnya telah dirasakan masyarakat. Adanya program DD, terlihat kemajuan pembangunan dan peningkatan ekonomi masyarakat. Intinya masyarakat sangat terbantu dengan adanya dana desa," imbuhnya.
Sementara Kepala Pemangku IV Andika menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada PJ Peratin Pekon Sukananti dengan terealisasinya pembangunan rabat beton di pemangku IV jalan gang Masjid Al-Hidayah.
"Pembangunan rabat beton tersebut, Alhamdulillah bisa terealisasi di tahun ini dengan kegiatan pembangunan ini mudah-mudahan bermanfaat bagi masyarakat," ujarnya.
Dilain pihak, Sarmin salah satu warga bersyukur adanya program pembangunan rabat beton jalan lingkungan tersebut. "Kami ucapkan terimakasih kepada pemerintah pekon yang telah membangun akses jalan, karena yang pasti kami sebagai masyarakat sangat terbantu dengan adanya bangunan rabat beton ini," tandasnya. *