PESISIR TENGAH – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK), Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), Jum’at 23 Agustus 2024 kemarin mengadakan sosialisasi pembentukan koperasi untuk kader UP2K pekon, bertempat di gedung PKK, Pekon Kampung Jawa.
Hadir dalam kesempatan itu, Ketua TP-PKK Pesbar, Ny. Hj. Septi Istiqlal., Ketau II TP-PKK Pesbar Ny. Hj. L. Liastuti Jon Edwar, kader PKK Kabupaten, Kecamatan dan Pekon di kabupaten Pesbar.
Dalam kesempatan itu, Ny. Hj. Septi Istiqlal., mengaku kehadiran kader UP2K pekon adalah cerminan komitmen dan semangat untuk bersama-sama menjalankan roda koperasi dengan baik.
“ Pelatihan koperasi ini merupakan landasan awal yang penting untuk pembentukan koperasi UP2K pekon yang ada di Kabupaten Pesbar,” kata dia.
Dikatakannya, melalui kesempatan itu, semua kader bersama-sama membahas berbagai aspek pencapaian dan perencanaan koperasi yang akan dilaksanakan.
“ Mari kita ingat bahwa keberhasilan dan keberlanjutan koperasi ini bergantung pada kerjasama kita semua. Sebagai anggota koperasi kita memiliki tanggungjawab bersama untuk menjaga dan meningkatkan kesejahteraan bersama,”jelasnya.
Ditambahkannya, koperasi bukan hanya sebuah organisasi tapi juga komunitas dimana setiap anggota memiliki peran dan kontribusi yang sangat berarti dalam semangat gotong royong dan kebersamaan mari kita saling mendukung untuk mewujudkan visi dan misi koperasi.
“ Saya yakin dengan semangat kebersamaan dan tekad yang kuat kita dapat menjadikan koperasi ini sebagai wadah yang berdaya guna dan memberikan manfaat optimal bagi semua anggota,” terangnya.
Menurutnya, manfaat koperasi bagi kader UP2K salah satunya untuk meningkatkan perekonomian dan pendapatan keluarga, dengan dibentuknya koperasi maka kedepan kader UP2K dengan mudah mendapatkan pinjaman modal untuk memulai usahanya.
“ Mari kita jadikan pelatihan koperasi ini sebagai momentum untuk mempererat ikatan kita menginspirasi satu sama lain dan menciptakan masa depan koperasi yang lebih gemilang,” pungkasnya. *