Mengatasi Rambut Rontok, Dengan Rutin Konsumsi Jus Kaya Nutrisi Ini
Beragam Jus yang Kaya akan Nutrisi. Foto Freepik--
"Jus amla sarat dengan vitamin C, yang merupakan antioksidan yang melawan radikal bebas. Jus Ini mampu mengurangi kerusakan pada sel, sehingga bisa mendorong pertumbuhan rambut baru dan secara efektif dapat mengendalikan kerontokan rambut".
3. Jus Kaya Vitamin A
Tahukah Anda bahwa vitamin A penting untuk pertumbuhan sel-sel yang membantu pertumbuhan rambut. Juga tambahkan jus yang kaya vitamin A ini ke dalam menu diet Anda:
Jus wortel
Kerenyahan, dan penuh nutrisi, camilan manis ini sangat cocok untuk meningkatkan kesehatan rambut Anda. Sesuai kata ahli, "Jus wortel mengandung vitamin A dan vitamin E. Vitamin ini bisa membantu untuk memberikan nutrisi pada folikel dan merangsang pertumbuhan rambut."
4. Jus kaya vitamin B12 dan B9
Kedua vitamin ini cukup vital untuk pertumbuhan rambut. Dr Goel mengatakan bahwa B12 lebih sering ditemukan pada sumber hewani daripada sumber nabati. Namun B9 (folat), hadir di dalam banyak sayuran, yang akan membantu tubuh memproses B12. Folat juga dapat ditemukan di banyak sayuran berdaun hijau, tetapi jus berikut ini juga dapat membantu.
Jus jeruk
Jus jeruk kaya akan kandungan vitamin C dan folat (B9), serta jus jeruk juga mengandung banyak nutrisi luar biasa yang mampu membantu pertumbuhan rambut.
5. Protein
Terakhir, protein adalah nutrisi penting lainnya untuk rambut Anda. Dr Goel juga menjelaskan bahwa, “Folikel rambut sebagian besar terdiri dari protein. Asupan protein yang cukup tidak hanya meningkatkan pertumbuhan rambut dan juga tekstur serta kualitas rambut.(*)