Geledah Barang Berlebihan, Rutan Krui Kembali Razia Kamar Hunian
Rutan Kelas IIB Krui, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), pada Kamis, 14 Desember 2023, kembali melaksanakan kegitan razia kamar hunian Wrga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Foto dok --
PESISIR TENGAH – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Krui, Kabupaten Pesisir Barat, Kamis, 14 Desember 2023 kembali merazia kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dalam rangka antisipasi ada barang-barang yang berlebihan serta untuk menciptakan kamar hunian yang nyaman dan kondusif.
Kepala Rutan Kelas IIB Krui, Fajar Ferdinan, A.Md, I.P, S.H, M.H., melalui kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (KPR) Jonli Oswan, S.H., mengatakan, dalam kegiatan razia kamar hunian itu melibatkan beberapa staf KPR dan semua regu pengamanan di Rutan Krui. Razia itu salah satunya untuk memisahkan barang-barang yang melebihi ketentuan di kamar hunian.
“Barang-barang yang berlebihan di kamar hunian itu akan berdampak terhadap kondisi kamar hunian yang tidak kondusif, sehingga kebersihan kamar hunian bisa terus terjaga dengan baik,” katanya.
Karena, kata dia, dengan konisi kamar hunian yang bersih, akan berdampak pada kesehatan warga binaan itu sendiri. Untuk itu, dalam kegiatan razia kamar hunian tersebut petugas juga sekaigus memberikan imbauan kepada seluruh warga binaan agar tetap menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) karena dengan menjaga kebersihan didalam kamar hunian itu juga untuk kepentingan bersama.
“Kegiatan seperti ini tentu akan terus kita lakukan, karena ini juga untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan,” jelasnya.
Sedangkan, masih kata Jonli, dalam kegiatan razia yang dilaksanakan di kamar hunian warga binaan itu juga dilakukan secara detail dan teliti dengan menggeledah semua kamar hunian serta pemeriksaan barang-barang maupun pemeriiksaan semua warga binaan. Dalam proses pengledahan tersebut ditemukan beberapa barang-barang warga binaan yang melebihi ketentuan yakni pakaian jenis baju dan celana masing-masing lima buah.
“Dengan dilaksanakannya kegiatan penggeledahan kamar hunian diharapkan kondisi Rutan Krui dalam hal ini semua kamar hunian yang ada tersebut benar-benar nyaman, bersih dan kondusif,” pungkasnya.(yayan/*)