Imbau Pekon Segera Tuntaskan Penyaluran BLT DD Tahap Akhir

2912--

PESISIR SELATAN – Pemerintah Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) mengimbau seluruh Pekon yang ada di Kecamatan setempat untuk segera menyelesaikan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) untuk tahap IV atau tahap akhir ditahun anggaran 2023. Mengingat, batas waktu penyaluran terakhir itu hingga Minggu 31, Desember 2023.

Camat Pesisir Selatan, Mirton Setiawan, S.Pd, M.M., mengatakan bahwa, untuk Pekon di Kecamatan Pesisir Selatan ini memang mengalami keterlambatan dalam penyaluran BLT dana desa tahap akhir tersebut, bahkan sebelumnya juga pekan ini kemungkinan masih ada Pekon yang baru mengambil anggaran dana desa untuk BLT dana desa tersebut ke pihak Bank.

“Untuk itu, kita berharap bagi Pekon yang telah merealisasikan pengambilan anggaran dana desa untuk BLT tahap akhir itu agar segera disalurkan ke Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang ada di Pekonnya masing-masing,”katanya.

Ditambahkannya, hingga kini sudah ada beberapa Pekon di Kecamatan Pesisir Selatan yang sudah mulai menyalurkan BLT dana desa tahap akhir tahun 2023 ini. Untuk itu, pihaknya berharap bagi Pekon yang belum menyalurkan BLT dana desa untuk segera menyelesaikannya. Karena itu harus benar-benar tuntas di tahun 2023 ini. Jangan sampai nanti ada Pekon yang belum selesai menyalurkan BLT dana desa tahap akhir ditahun 2023 ini.

“Jika ada Pekon yang tidak selesai menyalurkan BLT dana desa ditahun ini, tentu kemungkinan aka nada sanksinya. Namun, mudah-mudahan untuk semua Pekon di Kecamatan Pesisir Selatan ini semuanya bisa disalurkan dengan baik,” jelasnya.

Masih kata dia, pihaknya berharap dalam penyaluran BLT dana desa tahap akhir disemua Pekon tersebut tidak ada kendala dan berjalan lancar. Untuk itu, kerjasama semua Pekon di kecamatan Pesisir Selatan ini sangat diharapkan karena ini untuk kepentingan bersama. Baik bagi Pemerintahan Pekon, Kecamatan maupun Kabupaten Pesbar, dan juga kebutuhan bagi KPM BLT dana desa tersebut. Pihaknya minta bagi Pekon yang memang memiliki kendala dalam penyaluran BLT dana desa tersebut agar segera dikoordinasikan dengan Kecamatan.

“Sehingga bisa segera ditindaklanjuti. Mengenai penyaluran BLT dana desa tahap akhir disemua Pekon ini nantinya juga akan di monitoring dan evaluasi oleh Kecamatan setempat,” tandasnya.(yayan/*) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan