Kenalkan Keindahan Alam, Siswa SDIT Al Fatih Pajarbulan Belajar di Luar Kelas

Jumat 08 Nov 2024 - 19:37 WIB
Reporter : Rinto Arius
Editor : Nopriadi

WAYTENONG - SDIT Al Fatih yang terletak di Kelurahan Pajarbulan, Kecamatan Waytenong, Kabupaten Lampung Barat, menggelar kegiatan belajar di luar kelas yang bertujuan memperdalam kecintaan siswa terhadap ciptaan Allah, SWT dan mengajak mereka lebih menyatu dengan alam. 

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pengalaman belajar yang berbeda, sejalan dengan program Merdeka Belajar yang dianjurkan pemerintah.

Menurut Kepala SDIT Al Fatih, Italia, S.Pd., pembelajaran di luar kelas ini bukan hanya untuk mengenalkan siswa-siswi pada keindahan alam, tetapi juga untuk menumbuhkan semangat belajar yang lebih tinggi. 

“Kegiatan ini kami adakan agar siswa-siswi tidak hanya belajar di dalam ruangan, tetapi juga merasakan langsung manfaat dan keindahan alam. Dengan begitu, mereka dapat lebih menghargai ciptaan Allah dan memiliki pengalaman belajar yang lebih bermakna,” tegas Italia.

Italia juga menambahkan bahwa pendekatan ini sangat penting untuk memotivasi siswa dalam belajar, terutama melalui pengalaman langsung yang tak terlupakan. “Dengan Merdeka Belajar, kami ingin siswa lebih merdeka dalam mencari ilmu, bukan sekadar belajar dari buku, tetapi langsung terjun ke lingkungan alam. Pendekatan seperti ini mampu membangkitkan rasa ingin tahu dan semangat belajar mereka,” kata dia.

Dukungan positif juga datang dari orang tua siswa, seperti yang diungkapkan Ade Sunengsih. Ia mengapresiasi pola pendidikan yang diterapkan SDIT Al Fatih. Menurutnya, kegiatan belajar di luar kelas mampu memperkaya wawasan anak-anak dan memberikan pengalaman yang lebih luas.

"Kami sangat mendukung kegiatan ini. Ini adalah cara yang luar biasa untuk mendidik anak-anak menjadi generasi yang cerdas dan berkarakter, mencintai alam dan bertanggungjawab. Kami berharap mereka tumbuh menjadi kebanggaan bangsa," kata Ade.

Kegiatan belajar di luar kelas ini diharapkan dapat terus berjalan dan menjadi agenda rutin yang menyegarkan semangat siswa untuk belajar, memperdalam pemahaman mereka tentang lingkungan, serta menumbuhkan karakter cinta alam sejak dini. (rinto/lusiana)

Kategori :