PESISIR TENGAH - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) akan menyiapkan berbagai langkah strategis guna memastikan kelancaran, keamanan, dan kenyamanan pemudik pada arus mudik Lebaran 2025. Upaya ini juga selaras dengan Surat Edaran Menteri Dalam Negeri No.400.6.1/749/SJ tentang Kesiapsiagaan Pemerintah Daerah dalam Mendukung Arus Mudik Lebaran Tahun 2025.
Kabid Lalu Lintas dan Angkutan, Ronal Erwanda, S.E., mendampingi Kepala Dishub Pesbar, Ariswandi, S.Sos., M.P., mengatakan pihaknya telah menerima surat edaran dan segera menindaklanjutinya. Untuk itu, koordinasi dengan berbagai pemangku kepentingan, termasuk Forkopimda, akan terus dilakukan guna mengidentifikasi titik-titik rawan kemacetan, kecelakaan, dan bencana di wilayah Pesbar.
“Kita akan melakukan pemetaan menyeluruh terhadap potensi hambatan yang dapat mengganggu arus mudik, terutama pada jalur-jalur dengan karakteristik khusus sesuai arahan dalam surat edaran tersebut,” katanya, Selasa 4 Maret 2025.
Dikatakannya, berbagai upaya yang akan dilaksanakan Pemkab Pesbar dalam menghadapi arus mudik lebaran itu seperti mendirikan Posko Lebaran 2025 yang berfungsi sebagai pusat koordinasi pengawasan arus kendaraan, pelayanan informasi, fasilitas kesehatan, serta pemantauan pelaksanaan mudik sejak 24 Maret hingga 7 April 2025. Selain itu, sistem angkutan umum juga akan diperkuat dengan memastikan kapasitas, keselamatan, dan kenyamanan penumpang tetap terjaga.
“Dishub Pesbar juga akan mengoptimalkan uji KIR berkala terhadap bus dan kendaraan antar kota guna memastikan kelayakan operasionalnya serta mencegah kelebihan kapasitas angkut,” jelasnya.
Masih kata dia, pengelolaan terminal penumpang pun akan ditingkatkan, sejalan dengan upaya peningkatan kualitas infrastruktur jalan demi mendukung kelancaran arus mudik. Sebagai antisipasi terhadap potensi bencana, Dishub juga akan bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dalam memetakan wilayah rawan bencana seperti longsor, banjir, dan kebakaran.
“Kita akan memaksimalkan berbagai persiapan dalam menghadapi arus mudik lebaran tahun 2025, sehingga untuk di Kabupaten Pesbar ini nanti pelaksanaannya tidak ada kendala,” pungkasnya. *