Sertijab Pj Peratin Warno Kepada M. Rumadani Berjalan Lancar

Sertijab Pj Peratin Sukaraja Kecamatan Waytenong dari Pj Warna kepada Pj M Rumdani Dipimpin Sekcam Efhan Rayuda. foto dok--

WAYTENONG - Pemerintah Pekon Sukaraja, Kecamatan Way Tenong, Kabupaten Lampung Barat, menggelar acara serah terima jabatan (Sertijab) Pejabat (Pj) Peratin Warno, S.E., kepada Pj Peratin baru, M. Rumadani, pada Senin 23 Desember 2024. 

Kegiatan berlangsung di Gedung Serba Guna (GSG) Serai Serumpun Pekon Sukaraja dengan dihadiri Sekretaris Camat Efhan Prayudha, yang mewakili Camat Nowo Wibowono, S.Pd. Hadir pula jajaran Pemerintah Pekon, Ketua dan Anggota LHP, Pendamping Desa, Bhabinkamtibmas, Bhabinsa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, serta Tokoh Pemuda.

Dalam sambutannya, Pj Peratin Warno menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat Sukaraja atas dukungan selama ia menjabat. Ia juga meminta maaf jika ada kekurangan selama masa pengabdiannya.

"Terima kasih banyak kepada seluruh masyarakat Sukaraja yang telah membantu saya dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai Pj Peratin selama kurang lebih lima bulan. Berkat dukungan warga, semua kegiatan berjalan dengan baik tanpa kendala apapun," ujar Warno.

Sementara itu, Pj Peratin baru, M. Rumadani, berkomitmen untuk melanjutkan program-program yang telah direncanakan sebelumnya. 

Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam pembangunan dan pemberdayaan selama masa jabatannya. "Mari kita bersama-sama membangun Pekon Sukaraja agar menjadi lebih baik dan lebih hebat lagi. Saya juga berharap masyarakat dapat menjaga dan meningkatkan prestasi yang telah dicapai selama ini," ungkapnya.

Acara ditutup dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan, yang dilanjutkan dengan penyerahan memori tugas kepada Pj Peratin M. Rumadani. *

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan