Jaksa Menyapa Lewat Radio Mengakat Topik Pemilu

Kejari Lampung Barat, menggelar jaksa menyapa melalui Radio Swara Praja 98,6 FM, mengangkat topik berkaitan dengan kepemiluan. Foto Dok --

BALIKBUKIT - Kejaksaan Negeri (Kejari) Lampung Barat, menggelar jaksa menyapa melalui Radio Swara Praja 98,6 FM, mengangkat topik berkaitan dengan kepemiluan.

Kasi Intelijen Kejari Lampung Barat Ferdi Andrian, S.H, M.H., mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menyampaikan informasi – informasi kepada masyarakat luas dimana pada kali ini informasi yang disampaikan lebih ditekankan tentang Pemilu 2024.

"Melalui kegiatan ini, kami berharap masyarakat yang belum mengetahui melalui acara ini dapat menjadi tahu apa itu Pemilu bisa mengetahui," ungkap Feri Andrian mewakili Kepala Kejari Lampung Barat M. Zainur Rochman, S.H, M.H.

Kemudian, kata dia, untuk mengetahui bagaimana teknis dan mekanisme dan mengetahui pelanggaran-pelanggaran pada pemilu sehingga dapat bersama-sama menghindari dan melakukan antisipasi.

"Dilakukan dialog, terkait siapa saja peserta Pemilu tahun 2024, kapan dilaksanakan Pemilu serentak, peran Kejaksaan pada Pemilu 2024, pelanggaran-pelanggaran pada Pemilu, jenis-jenis Pelanggaran pada Pemilu Undang-Undang yang mengatur tentang Pemilu dan hal-hal lain terkait Pemilu," sambungnya.

Lanjutnya, pihaknya berharap pelaksanaan Pemilu yang akan diselenggarakan pada 14 Februari 2024 mendatang bisa berjalan dengan aman dan kondusif. Tidak terjadi pelanggaran-pelanggaran yang bisa menciderai Pemilu. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan